IMPLEMENTASI PANGKALAN DATA PASANG SURUT AIR TERINTEGRASI SENSOR PREASSURE DENGAN TEKNOLOGI TELEMETRI

Authors

  • Carudin Universitas Bani Saleh
  • Belinda Eka Sari Universitas Bani Saleh
  • Marisa Universitas Bani Saleh

Keywords:

pasang surut air, sensor pressure, telemetri, pangkalan data, monitoring real-time

Abstract

Pasang surut air laut adalah fenomena penting yang memengaruhi berbagai aktivitas, seperti navigasi maritim, pembangunan pesisir, dan mitigasi bencana. Teknologi sensor pressure dan telemetri telah mempermudah pengukuran dan pengiriman data pasang surut secara otomatis. Namun, pengelolaan data yang efektif masih menjadi tantangan untuk memastikan data dapat dimanfaatkan secara optimal. Penelitian ini mengembangkan aplikasi pangkalan data yang terintegrasi dengan sensor pressure yang pengiriman datanya melalui telemetri. Aplikasi ini dirancang dengan fitur utama meliputi pengorganisasian data yang terstruktur, pencarian cepat, dan visualisasi data dalam bentuk grafik atau tabel. Antarmuka berbasis web juga dikembangkan untuk memungkinkan akses real-time oleh berbagai pengguna, termasuk otoritas pelabuhan, lembaga mitigasi bencana, dan peneliti. Pengujian menunjukkan bahwa aplikasi ini mampu mengelola data dengan efisien, memastikan aksesibilitas tinggi, dan mendukung analisis tren pasang surut. Implementasi aplikasi ini tidak hanya meningkatkan efisiensi sistem monitoring pasang surut, tetapi juga memberikan kontribusi signifikan bagi pengelolaan wilayah pesisir dan pengambilan keputusan berbasis data.

Downloads

Published

2024-12-31

How to Cite

Carudin, Eka Sari, B., & Marisa. (2024). IMPLEMENTASI PANGKALAN DATA PASANG SURUT AIR TERINTEGRASI SENSOR PREASSURE DENGAN TEKNOLOGI TELEMETRI. Jurnal Teknologi Informasi Dan Digital, 2(1), 53 - 61. Retrieved from https://banisalehjurnal.ubs.ac.id/index.php/tridi/article/view/51